NIKON D3200

Minggu, 06 Januari 2013 0 komentar
Harga Nikon D3200 include AF-S 18-55mm f/3.5-5.6G VR : Rp.7.300.000,-
Harga Nikon D3200 include AF-S 18-105mm f/3.5-5.6 ED VR : Rp.8.890.000,-
  
Pemesanan Hubungi: 083 117 546 818

Nikon D3200 merupakan lanjutan dari seri Nikon D3100, namun memiliki beberapa perbaikan di beberapa fiturnya sehingga memudahkan kita untuk mengambil gambar. Meskipun Nikon D3200 memiliki bodi yang mungil untuk jenis DSLR, berat yang dimiliki cukup nyaman untuk digenggam, pegangannya pun cukup enak. Kamera ini memiliki lensa standar berukuran 18-55 mm yang dibawa dalam paket penjualan.

Nikon D3200 terasa cukup kuat untuk menahan benturan dan goresan ringan, meskipun kualitasnya masih dibawah dengan jajaran kamera Nikon dikelas menengah. Kamera ini sangat cocok digunakan bagi fotografer yang masih belajar atau pemula dalam menggunakan DSLR. Bila melihat sasaran konsumennya adalah entry-level, kamera ini memiliki lubang intip optik yang cukup cerah. Menawarkan 11 titik fokus, Anda dapat mengatur untuk memilik titik sendiri maupun titik secara AF ( auto fokus ).

Modus Guide

Dalam modus ini pengguna akan dibantu untuk menyesuaikan warna saat mengambil gambar berkualitas tinggi dengan mudah. Misalnya saat Anda  menggunakannya dalam modus sunset kamera ini akan membantu menentukan white balance yang sesuai. Hingga pada akhirnya Anda dapat menggunakan atau menentukan white balance secara mandiri tanpa bantuan. Bagi yang masih pemula fitur ini cukup membantu kita dalam menentukan warna dari gambar yang akan kita ambil.

Performa

Kesan pertama yang dirasakan saat mencoba Nikon D3200 cukup baik dan kami pikir kamera ini akan banyak menarik minat fotografer pemula. Dengan beberapa fitur yang cukup menjanjikan, mungkin dalam beberapa waktu kita tidak perlu meng-upgrade kamera ini. Fitur autofokus berjalan dengan cepat, namun akan sedikit lambat dalam kondisi kurang cahaya. Dalam penggunaan sehari – hari Nikon D3200 sudah terbilang cukup. Saat menggunakan Liveview mungkin kita akan merasa bahwa fitur autofokusnya akan bekerja sedikit lambat karena sistem kontras tidak bekerja dengan cepat. Hal ini mungkin akan sedikit mengganggu pengguna yang terbiasa menggunakan kamera shutter speed cepat. Secara keseluruhan sistem yang bekerja otomatis dalam menentukan warna tampak bekerja cukup baik serta menghasilkan gambar yang akurat.

Kelebihan Nikon 3200

Sensor kamera yang mencapai 24 MP memudahkan kita saat melakukan cropping pada  gambar. Walaupun di crop tetap menghasilkan gambar dengan kualitas tinggi.

Kekurangan Nikon 3200

Layar LCD tidak dapat menampilkan warna secara akurat, kadang – kadang sulit untuk mengukur white balance.

Kesimpulan

Jika Anda menginginkan sebuah kamera dengan kemampuan resolusi hingga 24MP dan berharga terjangkau tidak ada salahnya untuk mempertimbangkan Nikon 3200 untuk menemani kegiatan sehari – hari. Kamera ini sangat cocok untuk pengguna DSLR yang ingin mulai belajar tapi dana yang dimiliki minim.

Harga Nikon 3200

Dipasar global kamera ini dijual dengan harga £499.65  hingga £649.95. Sedangkan harga Nikon D3200 di Indonesia mencapai 8 jutaan.
Spesifikasi Nikon 3200

Body type : Compact SLR
Sensor
  • Max resolution 6016 x 4000
  • Other resolutions 4512 x 3000, 3008 x 2000
  • Image ratio w:h 3:2
  • Effective pixels 24.2 megapixels
  • Sensor photo detectors 24.7 megapixels
  • Sensor size APS-C (23.2 x 15.4 mm)
  • Sensor type CMOS
  • Processor Expeed 3
  • Color space sRGB, Adobe RGB
Image
  • ISO Auto, 100, 200, 400, 800, 1600, 3200, 6400 (12800 with boost)
  • White balance presets 12
  • Custom white balance Yes (1)
  • Image stabilization No
  • Uncompressed format RAW
  • JPEG quality levels Fine, Normal, Basic
  • File format
  • NEF (RAW): 12 bit
Autofocus
  • Contrast Detect (sensor)
  • Phase Detect
  • Multi-area
  • Selective single-point
  • Tracking
  • Single
  • Continuous
  • Face Detection
  • Live View
  • Digital zoom No
  • Manual focus Yes
  • Number of focus points 11
  • Lens mount Nikon F mount
  • Focal length multiplier 1.5×
Photography features
  • Minimum shutter speed 30 sec
  • Maximum shutter speed 1/4000 sec
  • Exposure modes
  • Programmed auto with flexible program (P)
  • Shutter-priority (S)
  • Aperture priority (A)
  • Manual (M)
  • Scene modes
  • Portrait
  • Landscape
  • Child
  • Sports
  • Close-Up
  • Night portrait
  • Built-in flash Yes (Pop-up)
  • Flash range 12 m (at ISO 100)
  • External flash Yes (Hot-shoe, Wireless plus sync connector)
  • Flash modes Auto, Red-Eye, Slow, Red-Eye Slow, Rear curtain
  • Flash X sync speed 1/200 sec
Physical
  • Environmentally sealed No
  • Battery Battery Pack
  • Battery description Lithium-Ion EN-EL14 rechargeable battery & charger
  • Battery Life (CIPA) 540
  • Weight (inc. batteries) 505 g (1.11 lb / 17.81 oz)
  • Dimensions 125 x 96 x 77 mm (4.92 x 3.78 x 3.03″)
 

0 komentar:

Posting Komentar

 

©Copyright 2011 Micro Tech Bali | TNB